Jumat, 23 November 2012

Handphone Al-Qur'an ditinjau dari Perspektif Ergonomika dan Faktor Manusia




A.    LATAR BELAKANG
Di zaman yang semakin “sibuk” seharusnya tidak menyurutkan orang -orang untuk tetap mengingat Allah dengan melakukan ibadah. Seiring dengan perkembangan teknologi yang digawangi oleh anak-anak negeri banyak hal yang dapat dilakukan dengan beribadah disela kesibukan duniawi. Sekarang mulai banyak dikembangkan gadgetgadget bernuasa islami yang mulai marak digemari. Mulai dari software Al-Qur’an Digital Personal Computer, MP3 Al-Qur’an Digital, Pena Al-Qur’an Digital, Gadget panduan ibadah haji dan umrah, sampai dengan Handphone Al-Qur’an.
 Semua gadget yang bernuasa islami bertujuan untuk mempermudah mengingat Allah dengan membaca dan mendengarkan Al-Qur’an. Namun, adakah gadget yang praktis, elegant, multifungsi, dan ergonomis? Setiap individu tentu tidak mau direpotkan dengan berbagai macam gadget yang memang diperlukan seperti gadget Al-Qur’an, gadget  suara adzan, gadget merekam ceramah atau video, kamera, radio FM, dan kumpulan info islam. Tidak dapat dibayangkan jika satu individu mempunyai lebih dari dua gadget yang diperlukan dan masing-masing gadget berfungsi berbeda. Selain memikirkan berapa jumlah uang yang diperlukan, juga bagaimana mengelola gadget-gadget tersebut agar berfungsi efektif.
HP Quran Raztel M850 adalah sebuah produk alternatif yang dapat menjawab pertanyaan diatas. Suatu produk yang mutlifungsi dan ergonomik. Mengapa demikian ?

B.     PEMBAHASAN
HP Quran Raztel M850 memiliki fitur keislaman diantaranya Al–Qur’an digital lengkap 30 Juz yang sudah mendapatkan izin beredar dari Departemen Agama dengan no. P.VI/1/TL.02.1/313/2008, teks Arab menggunakan othmantic font, resitasi suara oleh Syeikh Abdul Rahman Al-Sudais dan Syeikh Saud Ash-Shuraim, teks terjemahan dalam 28 bahasa di dunia, pilihan surat dan ayat yang ditampilkan, alarm shalat dengan suara adzan, arah kiblat dari kota besar di dunia, tafsir Al-Jalalain dalam bahasa Indonesia, hadist Muslim dalam bahasa Indonesia, panduan manasik haji dan umroh, 28 doa haji dalam bentuk MP3.
 Selain itu, fitur mobile phone dalam HP Quran Raztel M850 adalah dual on GSM, qwerty keyboard dan bisa menulis huruf Arab, track ball untuk memudahkan navigasi seperti pada Blackberry, aplikasi seperti yahoo messenger, facebook, twitter, eBuddy, java, opera mini, dual camera 1,3 MP dan perekam video, SMS, MMS, GPRS dan Internet, pemutar MP3 dan MP4, Bluetooth, radio FM (bisa tanpa headset), java support, slot memory, baterai kompatible, adapter baterai, menu dalam bahasa Indonesia, GRATIS Memory T-Flash 1 GB dan garansi 1 tahun.
            Ditinjau berdasarkan perspektif ergonomika maka HP Quran Raztel M850 ini adalah produk yang ergonomis. Hal itu disebabkan, sebuah benda dikatakan ergonomis jika melibatkan beberapa aspek dari aktivitas manusia yaitu hiburan, reasoning, dan dedikasi (Jastrebowski, dalam Anward, 2011). Produk HP Quran Raztel M850 didalamnya terdapat beberapa fitur yang berisi hiburan seperti aplikasi dunia maya  juga berisi dedikasi seperti panduan manasik haji dan umrah, Al-Qur;an digital lengkap 30 Juz, kumpulan hadits.
            HP Quran Raztel M850 juga merupakan produk yang useful hal ini dikarenakan lengkapnya kebutuhan dari konsumen seperti alarm shalat dengan suara adzan yang menjadi pengingat shalat bagi konsumen, fitur-fitur dari berbagai gadget yang praktis, kamera handphone, radio FM, MP3 & MP4, dan tentunya berfungsi sebagai alat komunikasi. HP Quran Raztel M850 juga dapat digunakan diberbagai negara karena HP Quran Raztel M850 memang didesain khusus untuk mempermudah untuk tetap menjaga komunikasi, tetap mengingat Allah dengan nuansa islami yang ada, dan mempermudah untuk berpergian jarak jauh khususnya praktis jika menggunakan ketika menunaikan ibadah haji atau umrah. HP Quran Raztel M850 yang dilengkapi dengan dual GSM juga mempermudah user untuk tidak membawa berbagai macam jenis handphone dan gadget.
Jika dilihat berdasarkan pilihan media komunikasi yang merupakan bagian dari Human Factor of Ergonomic , HP Quran Raztel M850 tersedia beberapa media komunikasi yang dibutuhkan, seperti phone, videocall ataupun jejaring sosial seperti twitter, facebook, eBuddy, dan YM. Semua itu ada dalam satu produk saja, tentu sangat praktis, bukan?
HP Quran Raztel M850 juga sangat praktis dalam hal bentuk - bentuk kontrol user-nya yaitu performansi handphone. HP Quran Raztel M850 didukung dengan track ball yang memudahkan untuk memindahkan panah kursor pada screen phone, selain itu juga dengan qwerty keyboard dengan tampilan seperti PC atau laptop yang sudah tidak asing. User juga bisa menulis huruf arab yang memudahkan untuk mengirimkan doa-doa dengan huruf arab melalui pesan singkat.
HP Quran Raztel M850  juga memiliki tingkat otomatisasi yang baik. Secara otomatis jika berada di kota yang berbeda, alarm pengingat shalatpun langsung otomatis berubah sesuai dengan waktu shalat di kota tersebut. hal ini dikarenakan HP Quran Raztel M850 sudah disetting untuk alarm shalat di berbagai kota besar di Dunia.
Dilihat berdasarkan aspek fisik individu, HP Quran Raztel M850 juga memberikan kenyamanan, karena individu tidak perlu merasa direpotkan dengan membawa banyak gadget di satu waktu, cukup dengan membawa satu HP Quran Raztel M850 saja, sehingga hemat tenaga..

C.    KESIMPULAN
HP Quran Raztel M850 sangat praktis dan ergonomis karena berisikan berbagai aspek dari aktivitas manusia yaitu hiburan dan dedikasi, useful, terdapat beberapa pilihan komunikasi, performansi desain HP Quran Raztel M850, dan memiliki tingkat otomatisasi.
HP Quran Raztel M850 berguna sebagai alat komunikasi, alat hiburan, alat pendidikan, dan terdiri dari berbagai fitur  gadget yang multifungsi memberikan kenyamanan secara fisik dan psikologis untuk penggunanya.
HP Quran Raztel M850 adalah sebuah produk yang serba hemat, mulai dari hemat tenaga karena aplikasi fitur gadget lain sudah “diborong” oleh produk ini, juga hemat biaya karena produk ini hanya sedikit menguras kantong, yaitu dibawah 1 juta rupiah untuk sebuah produk yang multifungsi.
Namun, tak ada gading yang tak retak, gadget yang tampak sempurna inipun mempunyai celah kekurangannya. HP Quran Raztel M850 memang didukung dengan dual kamera, tetapi resolusi dari kamera dalam HP Quran Raztel M850 sangat rendah jika dibandigkan dengan gadget handphone lainnya sehingga dalam pengambilan gambar  HP Quran Raztel M850 hasilnya kurang memuaskan.

Referensi
Anward, H. H. 2011. Materi Ajar Mata Kuliah Ergonomika. Tidak diterbitkan. Banjarbaru : Prodi Psikologi FK UNLAM
____. 2010. Hape Quran Raztel M850. Diakses dari URL : http://qurandigital.com/component/virtuemart/?page=shop.product_details&flypage=flypage.tpl&product_id=44&category_id=8 pada 28 Mei 2011.



****
    Juga bukan tulisan berbayar, ditulis untuk memenuhi tugas Ergonomika dan Faktor Manusia (Semester 6, 31 Mei 2011)

1 komentar:

  1. Automatically, if you are in another city, the prayer alert alarm automatically changes depending on the prayer time.

    BalasHapus